Tuesday, June 2, 2020

CARA Mengatasi KAKI Anakan Lovebird MENGKANGKANG/CACAT






Kali ini saya akan menjelaskan atau memberi salah satu tip mudah untuk mengatasi anakan lovebird yang ngangkang atau cacat kaki melebar. Kebanyakan orang setau saya biasanya menggunakan isolasi untuk mengatasi cacat tersebut, tetapi disini saya tidak menggunakan isolasi melainkan menggunakan dua ring untuk kaki kiri dan kaki kanannya.
Cacat kaki ngangkang biasanya terjadi atau timbul di karenakan sarang tidak memiliki banyak serat atau susuhan yang terbuat dari kayu kecil-kecil atau alas yang sedikit kasar, yang saya tau biasanya sarang kosong tidak ada susuhan atau cuma sedikit susuhan yang di miliki si induk. Dari sini yang terjadi yaitu alas sarang karenan sering di duduki si induk jadinya lebih halus atau lebih licin jadi waktu si anakan menetas si anakan tidak bisa mencengkram alas kakinya akhirnya kaki si anakan mengkangkang.
Banyak cara untuk mengatasi cacat ini kalau anakan di ketahui masih kecil, akan tetapi jika di ketau sudah besar agak susah untuk mengatasinya karena kaki sudah kaki/keras atau tulang tua. Tip yang saya gunakan disini sangat simpel dan sederhana, dari dua ring yang saya gunakan yaitu untuk kaki kiri dan untuk kaki kanan, dari masing-masing ring kita kaitkan dengan menggunakan tali karet gelang, untuk tali karet gelang usahakan tidak terlau pendek atau tidak terlau panjang. Jika terlalu panjang percuma untuk mengatasi gangguan ini karena panjangnya tali karet gelang, jadi kaki si anakan masih aja akan ngangkang. Jika tali karet terlalu pendek maka yang akan terjadi kaki si anakan akan terlalu rapat dan bisa juga menimbulkan sesak nafas pada si anakan di karenakan terlau rapat jarak kakinya.
Tip yang saya pakai ini sangat mudah dan sederhana, jadi caranya seperti video yang ada di bawah, untuk lebih jelasnya bisa klik video di bawah dan jangan lupa subscribe, like dan share biar chanel ini bisa lebih berkembang dan bisa memberikan banyak informasi.
 
Banyak yang bisa di gunakan untuk mengatasi cacat atau sakit kaki ngangkang pada anakan lovebird, dan ini salah salah satu cara / tip yang bisa di gunakan. Tip ini dengan cara menggunkan ring pada kedua kaki dan di tarik menggunkan tali karet gelang dengan menyesuaikan besar dari si anakan lovebird untuk menentukan panjang atau pendek tali karet gelang yang di gunakan.
Tip ini sangat aman dan bisa di jamin akan pulih dan tidak mengganggu kenyamanan si anakan lovebird dan tidak harus tiap hari ngecek atau beberapa hari ganti cukup sekali pasang bisa di gunakan sampai si anakan bener-bener sembuh. Cukup sekian penjelasan singkat yang bisa saya sampaikan semoga bisa bermanfaat untuk rekan-rekan peternak atau sesama penghobi burung. Terimakasih

Wednesday, October 17, 2018

Makanan Terbaik Lovebird Umur 1 Bulanan

Seperti pada umumnya peternak burung lovebird pastinya sudah memiliki racikan makanan sendiri sendiri yang di rasa itu sudah cukup baik dan bagus untuk anakan burung lovebird yang masih kecil-kecil. Disini saya akan menuliskan kebiasaan dan racikan apa saja yang biasa saya gunakan untuk pakan terbaik anakan burung lovebird yang saya pelihara di kandang he he he. Dari racikan pakan yang saya bikin akan menghasilkan anakan burung lovebird yang besar dan sehat-sehat seperti pada video di bawah ini, jangan lupa tonton sampai habis ya dan jangan lupa juga untuk share, like dan subsciber.
Anakan burung lovebird akan menjadi lebih besar dan sehat-sehat dengan apa yang saya berikan untuk racikan makannya. Biasanya umur anakan burung lovebird diusia 2-3 minggu saya ambil dari induknya dan saya beri ring/cincin identitas sebagai tanda kalau itu burung dari ternakan kandang saya he he he. Racikan untuk makanan terbaik burung lovebird yang saya berikan: 1. Pakan jujuan instan, maksudnya beli jadi dari toko 2. Pakan ayam BR1 3. Makanan buat bayi Dari ketiganya saya campur jadi satu, Oh ya untuk bisa lebih baik makanan ayam BR1 terlebih dahulu kita blender atau haluskan kemudian di ayak atau di saring sampai ketemu yang paling halus. Dari tepung pakan ayam BR1 yang sudah halus maka kita bisa mencampurnya dengan racikan yang lain, makanan ayam BR1 berfungsi untuk memperkuat kondisi badan si anakan lovebird. Dari ketiga komposisi ini baru kita kasihkan ke anakan burung lovebird yang kita pelihara maka akan menghasilkan anakan burung lovebird yang besar dan sehat-sehat. sekian dulu coretan yang bisa saya sampaikan semoga bermanfaat.

Saturday, April 7, 2018

Manfaat Lovebird di jemur setelah Beranak

Sekarang ini banyak penghobi Lovebird baik yang warna maupun yang kicau atau suara ekekek he he he he. Lovebird untuk tahun ini 2018 memang menjadi primadona bagi semua masyarakat yang semula tidak mengenal burung lovebird sekarang banyak yang memanfaatkan untuk di ternak karena harga jualnya lumayan bagus untuk saat ini, tidak bisa di bilang bagus juga tetapi sangat - sangat bagus karena harga bisa selangit he he he.

Oh ya di sini saya akan sedikit menjelaskan manfaat penjemuran burung lovebird setelah beranak. Kebiasaan penjemuran ini bagi orang yang bermain di suara sudah paham dan sangat sering banget di lakukan karena setiap pagi bagi burung suara harus di mandikan dan di jemur. Untuk lovebird suara memang di anjurkan untuk setiap hari di mandikan dan di jemur oh ya jangan lupa untuk memandikannya kalau bisa di pegang burungnya baru di semprot dengan air yang tidak terlalu kencang, sama untuk pakan jangan di kasih kangkung atau sayur yang lain selain jagung dan makanan bijian ini sedikit tipe yang di lakukan teman saya yang suka main lovebird ekek ekek he he he.

Penjemuran lovebird setelah beranak sangatlah penting, contoh seperti video di bawah ini,

Penjemuran ini di lakukan untuk menanbah stamina dan kebugaran bagi siInduk Lovebird itu sendiri karena waktu yang dibutuhkan untuk mengengkrami telur dan mangasuk anakan cukup lumayan lama he he he. Karena itulah penjemuran ini sangat dibutuhkan bagi indukan yang sudah selesai beranak. Sekian dulu corat-coretnya semoga bermanfaat......!!!

Wednesday, March 14, 2018

Setelah Kawin Berapa Lama Lovebird Bertelur

Pada umumnya semua binatang akan melakukan perkawinan sebelum bertelur atau beranak. Burung Lovebird juga sama, sebelum bertelur akan melakukan perkawinan terlebih dahulu. Oh ya ada step yang ketinggalan sebelum melakukan perkawinan burung Lovebird biasanya membuat sarang terlebih dahulu, untuk pembuatan sarang yang aktif yaiut siBetina, siBetina biasanya akan mengumpulkan banyak ranting untuk di buat sarang senyaman mungkin supaya nantinya telur atau anakan bisa nyaman sebelum melakukan perkawinan.
Pembuatan sarang dari siBetina sudah selesai dan sudah siap di buahi oleh siJantan maka akan dengan sendirinya siBetina menerima benih dari siJanta dan terjadilah perkawinan tersebut. Setelah kawin berapa lama lovebird akan bertelur...?, dari pertama perkawinan biasanya atau umumnya siBetina dari Lovebird tidak langsung bertelur, jadi siBetina harus menunggu sampai 8 hari kedepan atau 10 hari kedepan baru bisa mengeluarkan telurnya yang pertama kali. Telur pertama keluar siBetina masih melakukan perkawinan sampai siBetina merasa cukup untuk bertelur dan mengenggkrami telur-telurnya.
Lovebird biasanya bertelur dalam 1 (satu) hari hanya 1 (satu) butir telur saja, dan untuk butir telur berikutnya si burung Lovebird ini membutuhkan waktu 1-2 hari kedepan jadi proses bertelur tidak setiap hari. Dikarenakan bertelurnya tidak setiap hari maka akan terjadi penetasnya yang tidak bisa bersamaan, dan ini bisa menjadi kedala bagi peternak yang tidak biasa untuk mengambil anakan Lovebird di usia masih kecil. Kendala di sini yaitu jarak menetas yang bisa di bilang jauh dari anakan pertama sampai anakan yang terakhir, anakan terakhir biasanya akan terjadi kalah bersaing untuk mendapatkan makan dari anakan pertama dan akhirnya bisa terjadi kematian bagi anakan terkhir.
Cukup sekian dulu wacana ternak Lovebird dari peternak pinggiran.....SALAM satu HOBI ...SEMANGAT!!!!!!!

Sunday, November 27, 2016

PUNGLOR KEMBANG atau ANIS KEMBANG DEWASA, NGEROL NGEPLONG

Punglor Kembang atau Anis kembang kebanyakan berkembang biak dialam liar di daerah Nusa Tenggara, Sunda Besar, Malaysia dan Filipina. Karena kebayakan orang menyebut Punglor Kembanga ini yaitu burung Anis Kembang maka untuk mempermudah punulisannya saya merucut kenama yang kebayakan orang-orang sebut yaitu Anis Kembang. Burung Anis Kembang ini di tempat habitatnya sudah banyak penyusutan untuk di masing-masing daerah wilayah habitatnya. Ada salah satu instansi di Indonesia yang bertugas untuk menganalisa perkembangan burung Anis Kembang yaitu BirdLife Indonesia.

Info yang di dapet dari BirdLife Indonesia, anis kembang masih mudah dijumpai di daerah Flores dan Kalimantan. Kebanyakan di daerah-daerah tersebut banyak pemburu liar yang memanfaatkan celah dari jerat hukum yang kebanyakan masih kurang jelas dan pasti untuk para pemburu liar. Di Indonesia sendiri ada 12 jenis anis merah yang dapat ditemui di alam atau habitatnya. Angka tadi sudah termasuk anis kembang ini.

Kebanyakan burung anis kembang ini berkembang biak di hutan primer, hutan sekunder yang tinggi dan hutan yang rusak dan lahan yang pohonnya banyak, juga petak-petak hutan yang terisolasi. Burung ini ditemukan pada ketinggian 200-300 m (Lombok) 200-1000 m (Sumbawa). Sedang di Flores dijumpai pada dataran rendah sampai ketinggian sekitar 1000 m.

                                 Anis Kembang Jantan dan sudah Dewasa yang mulai birahi

Adapun cara membekan Anis Kembang Jantan dan Anis Kembang Betina yaitu dengan memperhatikan banyak hal yang harus di perhatikan antara lain sebagai berikut :

Ciri-Ciri Anis Kembang Jantan :
  1.  Kebayakan Pejantan memiliki bulu yang mengkilap dan kontras
  2.  Terdapat warna bulu gelap hitam/abu-abu yang berlekuk-lekuk seperti awan mendung pada bagian pantatnya.
  3. Anis Kembang Jantan memiliki mata yang agak sedikit menonjol keluar atau terlihat melotot
  4. Saat anakan/ Trotol akan membuka mulutnya jika sedang ngeriwik
  5. Memiliki bentuk kaki yang lebih rapat 
  6. Anis Kembang Jantan yang sudah dewasa dan sudah birahi akan menunjukan perilaku menggoda (Ngidang) 
Ciri-ciri Anis Kembang Betina :
  1.  Memiliki warna bulu yang agak pudar, tidak mengkilap, tidak kontras
  2. Warna bulu anus hanya sewarna , yakni bisa warna putih terang bisa warna putih keruh (untuk Anis Kembanga Dewasa)
  3. Memiliki mata yang lebih datar tidak terlihat menonjol/melotot
  4. Saat masih trotol hanya bisa menggelembungkan lehernya saat ngeriwik walaupun suaranya lebih keras
  5. Memiliki bentuk kaki yang merenggang dan sedikit menunduk
  6.  Anis Kembang akan merespon si pejantan yang menggodanya jika sudah usia dewasa atau sudah mulai birahi, yakni dengan cara membuka tutup sayapnya.