Wednesday, October 17, 2018

Makanan Terbaik Lovebird Umur 1 Bulanan

Seperti pada umumnya peternak burung lovebird pastinya sudah memiliki racikan makanan sendiri sendiri yang di rasa itu sudah cukup baik dan bagus untuk anakan burung lovebird yang masih kecil-kecil. Disini saya akan menuliskan kebiasaan dan racikan apa saja yang biasa saya gunakan untuk pakan terbaik anakan burung lovebird yang saya pelihara di kandang he he he. Dari racikan pakan yang saya bikin akan menghasilkan anakan burung lovebird yang besar dan sehat-sehat seperti pada video di bawah ini, jangan lupa tonton sampai habis ya dan jangan lupa juga untuk share, like dan subsciber.
Anakan burung lovebird akan menjadi lebih besar dan sehat-sehat dengan apa yang saya berikan untuk racikan makannya. Biasanya umur anakan burung lovebird diusia 2-3 minggu saya ambil dari induknya dan saya beri ring/cincin identitas sebagai tanda kalau itu burung dari ternakan kandang saya he he he. Racikan untuk makanan terbaik burung lovebird yang saya berikan: 1. Pakan jujuan instan, maksudnya beli jadi dari toko 2. Pakan ayam BR1 3. Makanan buat bayi Dari ketiganya saya campur jadi satu, Oh ya untuk bisa lebih baik makanan ayam BR1 terlebih dahulu kita blender atau haluskan kemudian di ayak atau di saring sampai ketemu yang paling halus. Dari tepung pakan ayam BR1 yang sudah halus maka kita bisa mencampurnya dengan racikan yang lain, makanan ayam BR1 berfungsi untuk memperkuat kondisi badan si anakan lovebird. Dari ketiga komposisi ini baru kita kasihkan ke anakan burung lovebird yang kita pelihara maka akan menghasilkan anakan burung lovebird yang besar dan sehat-sehat. sekian dulu coretan yang bisa saya sampaikan semoga bermanfaat.